cara menyimpan video dari vn

Cara Menyimpan Video di Aplikasi VN ke Galeri

Frankenstein45.com – Berbicara tentang aplikasi VN, ternyata masih banyak pengguna merasa kebingungan untuk cara menyimpan video dari aplikasi VN ke galeri.

Apa itu VN Video Editor? Aplikasi VN Editor yang dikembangkan oleh pengembang VN LLC ini menjadi salah satu aplikasi edit video untuk ponsel mobile yang masih banyak digandrungi kalangan remaja karena beberapa fiturnya tanpa menggunakan tanda air.

Hal yang menjadi favorit saya untuk cara menyimpan video di aplikasi VN pilihlah resolusi 4K 60Fps untuk mendapatkan hasil yang lebih maksimal dan Full HD. Anda juga dapat meningkatkan hasilnya dengan beberapa opsi fitur FPS, resolusi dan bitRate.

Bagi pengguna Android dengan spesifikasi rendah pengembang juga sudah mengoptimalkan kinerja aplikasi VN Lite di Play Store daripada versi aslinya.

Dengan munculnya aplikasi VN versi Lite akan memberikan nilai plus bagi Anda yang sangat menyukai kegiatan pengeditan video Tiktok dan YouTube tanpa membutuhkan aplikasi dengan ukuran cukup besar.

“Penting!: Jangan pernah menghapus foto/video di galeri jika pengeditan Anda belum selesai.,”

Cara Simpan video dari VN ke Galeri

  1. Pertama, buka aplikasi VN dan pilih skip iklan.
  2. Selanjutnya, nanti Anda akan dibawa ke halaman awal dari aplikasi VN Video Editor.
  3. Pada halaman tersebut pilih Sign In menggunakan Facebook atau Email.
  4. Pilih tanda [+] untuk memulai mengedit video.
  5. cara menyimpan video di aplikasi vn

  6. Pilih New Project.
  7. Pada halaman pengeditan Anda bisa menambahkan musik, FX video, filter, aspek rasio, memotong, flip, perbesar, mengatur durasi kecepatan video dan masih banyak lagi.
  8. Jika pengeditan selesai, silahkan pilih opsi Export yang terletak di pojok kanan atas.
  9. cara menyimpan video di apk vn

  10. Selanjutnya, untuk memastikan cara menyimpan video di Apk VN ke galeri berhasil. Silahkan, pilih beberapa opsi fitur yang ada.
  11. Contohnya: Anda bisa menggunakan resolusi video original atau (4K), 60Fps atau BitRate 124.42 MBps.

  12. Pilih tanda centang (√)" untuk menyimpan video di aplikasi VN ke galeri.
  13. cara save video dari aplikasi vn

  14. Tunggu sampai proses penyimpanan selesai, tergantung dari berapa jumlah angka Fps dan resolusi yang Anda atur sebelumnya. (semakin tinggi semakin besar ukuran videonya).
  15. Langkah terakhir pilih Save to Album.
  16. Selesai.

Jika Anda menemukan masalah yang ditemukan atau melaporkan beberapa pertanyaan kepada developer. Silahkan, berikan umpan balik Anda dengan cara menghubungi kami melalui metode dibawah.

> Email: [email protected]
> Telegram: @VNVideoEditorApp
> Instagram: @vnvideoeditorapp
> Facebook: @vnvideoeditorapp
> YouTube: VNVideoEditorApp

Simpan video tanpa watermark

Pada dasarnya aplikasi VN Video Editor adalah aplikasi yang paling difavoritkan pengguna dan populer saat ini untuk hal pembuatan video kekinian ala Tiktok.

Terlebih semua fiturnya dapat Anda gunakan gratis tanpa membayarnya dengan uang nyata, termasuk menyimpan video ke galeri tanpa watermark.

Anda tidak memerlukan keahlian khusus, VN Video Editor menjadikan momen hidup Anda menjadi lebih indah dan berbeda dengan aslinya. Jadilah, bagian dari VN! untuk mendapatkan lebih banyak penggemar dimana saja Anda membagikannya.

Cara memperbarui aplikasi VN

Tidak begitu sulit untuk memperbarui aplikasi VN Video Editor Maker (VlogNow) ke versi terbaru. Anda cukup kembali ke situs ini atau melalui situs resminya https://vlognow.me.

Kesimpulan

VN Video Editor Maker VlogNow menghadirkan fitur terbaik dan gratis untuk mengubah momen video keseharian Anda menjadi lebih dikagumi banyak orang. Jangan lupa berikan ulasan Anda mengenai aplikasi VN Video Editor Maker VlogNow di kolom komentar.

Selamat mencoba dan semoga dengan tutorial cara menyimpan video di aplikasi VN ke galeri ini bisa bermanfaat bagi yang membutuhkannya.